Universitas Baiturrahmah menyelenggarakan kegiatan pemotongan hewan Qurban Idul Adha 1444 Hijriah pada Kamis 29 Juni 2023 yang dipusatkan di pelataran parkir kampus Universitas Baiturrahmah dan RS Siti Rahmah.

Civitas Akademika Vokasi Ikut serta pencacahan daging qurban

Dalam hal ini civitas akademika Fakultas Vokasi Unbrah ikut serta langsung membantu pencacahan, pengemasan hingga pembagian. Di samping itu beberapa diantaranya juga menjadi peserta Qurban 1444 H.

Ketua pelaksana Jemkhairil, M.Ag menyebutkan sebanyak 10 ekor sapi dipotong pada pemotongan Qurban tersebut.

Qurban 10 ekor sapi itu berasal dari Keluarga Yayasan Pendidikan Baiturrahmah dan Civitas Akademika Unbrah, Akper Baiturrahmah, RS Siti Rahmah dan RSGM Baiturrahmah.

Daging Qurban tersebut katanya dibagikan kepada masyarakat sekitar Masjid Baiturrahmah di Aie Pacah, Masyarakat internal kampus, RS, RSGM dan Akper Baiturrahmah.

Menurut Rektor Unbrah Prof. Dr. Ir. Musliar Kasim, M.S kegiatan Qurban ini telah menjadi rutinitas tahunan Unbrah setiap merayakan Idul Adha.

Selain dari Vokasi, dalam melaksanakan Qurban, Seluruh pegawai, dosen, dan dibantu forum komunikasi serta mitra Unbrah ikut serta memotong, mencacah, mengemas hingga membagikan daging.

Kegiatan dilaksanakan setelah pelaksanaan Shalat Idul Adha di Masjid Baiturrahmah.

Explore More

Pelepasan Kegiatan Kampus Mengajar Mahasiswa Program Studi D III Kebidanan Fakultas Vokasi Universitas Baiturrahmah Tahun Akademik 2023 / 2024

Pelepasan mahasiswa Universitas Baiturrahmah pada Mahasiswa Outbond PMM dan kegiatan Kampus Mengajar pada tanggal 9 Agustus 2023 secara daring Pukul 14.00 wib yang dihadiri oleh Rektor Universitas Baiturrahmah. Pada kegiatan

Prodi D3-Kebidanan Unbrah dan Akper Baiturrahmah Gelar Caping Day

Prodi D3 Kebidanan Unbrah dan Akademi Keperawatan Baiturrahmah menggelar kegiatan Caping Day atau Upacara Pemasangan Cap dan Pengambilan janji mahasiswa pada Rabu 7 Juni 2023 di Auditorium Unbrah. Dalam kegiatan

Mahasiswa Fakultas vokasi prodi sarjana terapan keperawatan anestesi Universitas Baiturrahmah Raih juara 1 lomba cerdas cermat Antar Program Studi Sarjana Terapan Keperawatan Anestesi SE Indonesia

Fakultas vokasi prodi sarjana terapan keperawatan anestesi Universitas Baiturrahmah berhasil menyabet juara 1 Lomba Cerdas Cermat Anestesi Nasional (LCCAN 2023) yang di selenggarakan di Institut Teknologi Kesehatan PKU Solo Jawa